Tana Toraja Dipimpin Nicodemus – Victor Datuan


BUPATI BARU. Kabupaten Tana Toraja hampir pasti akan dipimpin duet Nicodemus Biringkanae – Victor Datuan Batara sebagai bupati dan wakil bupati periode 2016-2011, setelah pasangan ini memperoleh suara di atas 40 persen, pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2015, Rabu, 9 Desember 2015.






-------
Kamis, 10 Desember 2015

Pilkada:

Tana Toraja Dipimpin Nicodemus – Victor Datuan


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Kabupaten Tana Toraja hampir pasti akan dipimpin duet Nicodemus Biringkanae – Victor Datuan Batara sebagai bupati dan wakil bupati periode 2016-2011, setelah pasangan ini memperoleh suara di atas 40 persen, pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2015, Rabu, 9 Desember 2015.
Pasangan Nico – Victor unggul sekaligus berhasil memecundangi petahana Theofilius Allolrerung yang berpasangan dengan Yohanis Lintin Paembongan, karena sang petahana “hanya” meraup sekitar 33 persen suara.
Pasangan calon lainnya, yakni Zadrak Tombeg - Ch Jeane Tandirerung, menempati urutan ketiga setelah meraih suara sekitar 25 persen.
Data yang kami ambil dari website resmi KPU Pusat (https://pilkada2015.kpu.go.id/tanatorajakab), pada Kamis malam, pukul 23.00 Wita, 10 Desember 2015, pasangan nomor urut satu (1), Zadrak Tombeg – Ch Jeane Tandirerung meraih suara 25,04%, pasangan nomor urut dua (2) Nicodemus Biringkanae – Victor Datuan Batara mengumpulkan 41,88% suara, sedangkan pasangan nomor urut tiga (3) Theofilius Allorerung – Yohanis Lintin Paembongan memperoleh 33,08% suara. (kia)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama