Petugas PLN Makassar Curi Kilometer Listrik


DICURI. Melalui ruangan Surat Pembaca Majalah Pedoman Karya ini, saya ingin menyampaikan bahwa petugas PLN Makassar telah mencuri kilometer listrik di rumah kami, pada hari Selasa, 21 Februari 2017. Saya katakan mencuri karena petugas yang datang ke rumah kami, di Kompleks Terminal Tamalate/Malengkeri, nomor 11, saat rumah kami dalam keadaan kosong karena kami sedang tidak berada di rumah. (Foto: Hasdar Sikki)




--------
PEDOMAN KARYA
Selasa, 21 Februari 2017


Petugas PLN Makassar Curi Kilometer Listrik


            Melalui ruangan Surat Pembaca Majalah Pedoman Karya ini, saya ingin menyampaikan bahwa petugas PLN Makassar telah mencuri kilometer listrik di rumah kami, pada hari Selasa, 21 Februari 2017.
            Saya katakan mencuri karena petugas yang datang ke rumah kami, di Kompleks Terminal Tamalate/Malengkeri, nomor 11, saat rumah kami dalam keadaan kosong karena kami sedang tidak berada di rumah.
            Tetangga kami mengaku telah menyampaikan kepada dua petugas PLN yang datang bahwa pemilik rumah sudah pergi membayar tunggakan dan melunasi tagihan rekening listrik (saya membayar sekitar jam 10.00 Wita di Kantor PLN Rayon Selatan, Jl Hertasning), serta meminta agar kilometer listrik tidak dicabut, tetapi petugas PLN malah marah-marah dan tetap mencabut kilometer listrik kami.

            Petugas PLN, katanya, akan datang kembali memasang kilometer tersebut jika kami sudah melunasi tagihan rekening listrik karena pembayarannya sudah menggunakan sistem online sehingga dapat segera diketahui, tetapi nyatanya hingga malam hari, saat surat ini saya buat, petugas PLN belum juga datang.
            Selasa sore, saya menghubungi beberapa nomor PLN Makassar (Rayon Barat, Rayon Timur, Rayon Utara, dan Rayon Selatan) dan semuanya aktif, tetapi tak ada satu pun yang terangkat untuk menerima telepon saya.
            Saya ingin menyampaikan bahwa kami telah melunasi tagihan rekening listrik dan meminta agar kilometer listrik kami dipasang kembali.
Kami mohon petugas PLN segera memasang kilometer listrik rumah kami dan kami juga berharap agar petugas PLN dapat berlaku lebih sopan, serta tidak lagi melakukan pencurian atau pencabutan kilometer listrik seenaknya.

Hasdar Sikki

(Warga Kota Makassar)




Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama