IKBIM UNM Gelar “Bidikmisi Award”


HUT IKBIM UNM. Memperingati ulang tahunnya yang ke-5, Ikatan Keluarga Mahasiswa Bidikmisi Universitas Negeri Makassar (IKBIM UNM) akan menggelar acara “Bidikmisi Award”, dengan memberikan penghargaan kepada mahasiswa Program Bidikmisi UNM yang berprestasi, di Balai Diklat Kota Makassar, Sabtu, 29 September 2017. (Foto kreasi Asnawin)





------ 
Rabu, 27 September 2017



IKBIM UNM Gelar “Bidikmisi Award”




MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Memperingati ulang tahunnya yang ke-5, Ikatan Keluarga Mahasiswa Bidikmisi Universitas Negeri Makassar (IKBIM UNM) akan menggelar acara “Bidikmisi Award”, dengan memberikan penghargaan kepada mahasiswa Program Bidikmisi UNM yang berprestasi, di Balai Diklat Kota Makassar, Sabtu, 29 September 2017.
Bidang Media dan Komunikasi IKBIM UNM, dalam rilisnya yang diterima Rabu, 27 September 2017, menyebutkan ada lima kategori penghargaan yang dipilih, yaitu Kategori Terakademik, Kategori Terorganisatoris, Kategori Terseni, Kategori Terolahraga, dan Kategori Terpengabdian Masyarakat.
Ulang tahun IKBIM UNM sebenarnya jatuh pada 26 September, tapi karea satu dan lain hal maka acara peringatan ulang tahun ke-5 diundur ke 29 September 2017, dengan mengadakan acara peringatan ulang tahun dan Bidikmisi Award.
Tema yang diusung pada peringatan ulang tahun ke-5 yaitu: “Melalui Bidikmisi Lahirkan Agent of Change untuk Generasi Emas Indonesia yang Berdaya Guna”. Untuk meramaikan kegiatan tersebut, panitia mengundang masyarakat dan alumni Bidikmisi agar mereka dapat saling bertemu, berkenalan, dan bersilaturrahim.
Para undangan juga akan dihibur dengan berbagai acara menarik seperti lagu dan tari-tarian sebagaimana biasanya diadakan pada acara-acara peringatan ulang tahun organisasi. (zak)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama