Berbaik-sangkamaki’ Tawwa




“Kasianna itu sekarang pejabatka di’?” kata Daeng Nappa’ kepada Daeng Tompo’ seusai shalat lohor di masjid terminal.
“Eh, kenapaki bilang begitu,” tanya Daeng Tompo’.
“Banyakmi yang tiba-tiba sakit dan langsung opname di rumah sakit, padahal satu hari sebelumnya masih sehat-sehatji, hadirji rapat, dan sebagainya,” ungkap Daeng Nappa’.



------------
PEDOMAN KARYA
Sabtu, 23 Desember 2017


Obrolan Daeng Tompo’ dan Daeng Nappa’ (51):


Berbaik-sangkamaki’ Tawwa


“Kasianna itu sekarang pejabatka di’?” kata Daeng Nappa’ kepada Daeng Tompo’ seusai shalat lohor di masjid terminal.
“Eh, kenapaki bilang begitu,” tanya Daeng Tompo’.
“Banyakmi yang tiba-tiba sakit dan langsung opname di rumah sakit, padahal satu hari sebelumnya masih sehat-sehatji, hadirji rapat, dan sebagainya,” ungkap Daeng Nappa’.
“Semua orang bisa tiba-tiba sakit, bisa juga tiba-tiba mati,” kata Daeng Tompo’.
“Betul juga itu di’. Cuma yang saya heran, kalau ada pejabat yang tiba-tiba sakit saat menerima panggilan dari kejaksaan atau KPK untuk dimintai keterangan,” tutur Daeng Nappa’.
“Berbaik-sangkamaki’ tawwa. Siapa tau sakit betulki. Doakanmi saja semoga cepat sembuh dan bisa segera memberi keterangan,”kata Daeng Tompo’. (asnawin)

Kamis, 28 September 2017
.........
@Obrolan 50:
http://www.pedomankarya.co.id/2017/12/bisakah-itu-hasil-survei-berbeda-beda.html


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama