Mahasiswa Kedokteran Unismuh Gelar Aksi Sosial di Pantai Losari


AKSI SOSIAL. Foto kiri, Ketua BEM FK Unismuh, Dzar Fadli El Furqan, mengumumkan kepada warga yang berada di sekitar Pantai Losari, bahwa mahasiswa Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar sedang mengadakan aksi sosial pemeriksaan tekanan darah gratis, di Pantai Losari Makassar, Ahad, 30 September 2018. Foto kanan, masyarakat antusiasi mengikuti pemeriksaan tekanan darah gratis. (ist)



---------
Ahad, 30 September 2018


Mahasiswa Kedokteran Unismuh Gelar Aksi Sosial di Pantai Losari


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Sejumlah mahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menggelar aksi sosial pemeriksaan tekanan darah gratis sekaligus penggalangan dana di area Car Free Day (CFD), Pantai Losari, Makassar, Ahad, 30 September 2018.

“Aksi ini didasari rasa kepedulian mahasiswa Fakultas Kedokteran Unismuh terhadap saudara-saudara kita di Provinsi Sulawesi Tengah, khususnya di Kabupaten Donggala Kota Palu, yang terkena dampak dari gempa bumi dan tsunami yang terjadi di sana kemarin,” kata Ketua BEM FK Unismuh, Dzar Fadli El Furqan, kepada wartawan, di Makassar, Ahad, 30 September 2018.

Aksi sosial ini mendapat respons positif dari masyarakat yang Kota Makassar dan sekitarnya yang menjadi pengunjung di Anjungan Pantai Losari. Mereka dengan antusias memanfaatkan momentum tersebut untuk memeriksakan tekanan darahnya dan sebagian dari mereka juga langsung memberikan sumbangan donasi untuk korban gempa dan tsunami di Palu dn Donggala.

“FK Unismuh telah mengirim tim kesehatan yang terdiri atas mahasiswa dan alumni Fakultas Kedokteran Unismuh. Mahasiswa yang berangkat adalah anggota Tim Bantuan Medis atau TBM Fakultas Kedokteran Unismuh. Mereka berangkat tadi malam (Sabtu malam, 29 September 2018) melalui jalur darat,” kata Fadli.

Tentang donasi yang terkumpul dari aksi sosial di Pantai Losari, dia mengatakan, dana yang terkumpul akan segera disalurkan, tetapi akan disesuaikan dengan kebutuhan warga yang terdampak gempa dan tsunami.

“Insya Allah donasi akan kami salurkan langsung sesuai kebutuhan masyarakat di sana, selanjutnya kami juga masih akan mengirimkan tim kesehatan ke sana,” kata Fadli. (win)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama