Puluhan Dosen se-KTI Ikuti Workshop Penulisan Jurnal Internasional


WORKSHOP. Beberapa peserta Workshop Penulisan Proposal dan Jurnal Internasional Terindeks Scopus, yang diadakan Pusat Penelitian dan Pengembangan Kependudukan dan Gender Universitas Hasanuddin (P3KG Unhas), foto bersama pemateri seusai pembukaan, di Kampus Unhas, Tamalanrea, Makassar, Senin, 29 Mei 2017. (ist)



-------
Selasa, 30 Mei 2017


Puluhan Dosen se-KTI Ikuti Workshop Penulisan Jurnal Internasional


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Puluhan dosen dari berbagai perguruan tinggi negeri dan swasta se-Kawasan Timur Indonesia (KTI) mengikuti Workshop Penulisan Proposal dan Jurnal Internasional Terindeks Scopus, yang diadakan Pusat Penelitian dan Pengembangan Kependudukan dan Gender Universitas Hasanuddin (P3KG Unhas), di Kampus Unhas, Tamalanrea, Makassar, 29-31 Mei 2017.
Para dosen tersebut antara lain dari Unhas Makassar selaku tuan rumah, UIN Alauddin, Universitas Sawerigading, Universitas Tompotika (Sulawesi Barat), STIH Pengayoman (Kabupaten Bone), serta kampus dari Sorong (Papua).
Workshop dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor IV (Bidang Perencanaan, Pengembangan dan Kerja Sama) Unhas, Prof dr Budu, di Kampus Tamalantrea Unhas, Senin, 29 Mei 2017. Acara pembukaan turut dihadiri Ketua LP2M Unhas, Prof Laode Asrul.
Ketua Unhas Dr Rabina Yunus, mengatakan, pada workshop kali ini pihaknya mendatangkan narasumber Prof Siti Kusujiarti, yang sehari-hari mengajar di Warren Wilson College Asheville, North Caroline, Amerika Serikat.
“Beliau adalah reviewer  jurnal internasional untuk studi sosiologi antropologi,” jelas Rabina.
Prof Siti Kusujiarti, katanya, akan membawakan materi berjudul: “Penerapan Sebuah Teori dan Metode di Dalam Penulisan Penyusunan Karya Ilmiah; Menjelaskan Hipotesa – Pengumpulan Data, Implikasi dan Temuan dari Data Penelitian dan Validitas Data dan Penarikan Kesimpulan.”
Pemateri lain yaitu Prof Abubakar Tawali, Kepala Pusat HAKI LP2M Unhas, yang membawakan materi berjudul: “Seni, Kiat-kiat Penyusunan Proposal untuk Memenangkan Penelitian Kompetitif  Nasional dan Penelitian Desentralisasi.”

Panitia yang bertanggungjawab dalam pelaksanaan kegiatan workshop tersebut, terdiri atas Ketua Dr Fatmawati, Wakil Ketua Dra Dian AS Parawansa MSi PhD, Sekretaris Dra Nurazzah, dan Bendahara Dr Hj Nuraeni Kadir. (ima)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama