Pemkab Takalar Sambut Gembira Kehadiran Mahasiswa KKP Unpacti Makassar


KULIAH KERJA PROFESI. Foto atas, Kabag Pemerintahan Setda Takalar, Faisal Sahing (kedua dari kiri), bersama Camat Polsel, Baharuddin (kedua dari kanan), menerima rombongan mahasiswa KKP Unpacti yang diantar langsung Rektor Unpacti, Dr Rusdin Nawi (ketiga dari kiri), didampingi Dekan Fisipol Unpacti, Qamal (paling kiri), dan Dekan FKIP Unpacti, Jafar (paling kanan), di Aula Kantor Camat Polsel, Selasa, 10 Maret 2020. (Foto: Asnawin Aminuddin / PEDOMAN KARYA)



-------

Selasa, 10 Maret 2020


Pemkab Takalar Sambut Gembira Kehadiran Mahasiswa KKP Unpacti Makassar



TAKALAR, (PEDOMAN KARYA). Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Takalar menyambut gembira kehadiran puluhan mahasiswa Universitas Pancasakti (Unpacti) Makassar yang melaksanakan Kuliah Kerja Profesi (KKP) selama satu bulan di Kecamatan Polongbangkeng Selatan (Polsel) Takalar, mulai pekan kedua Maret hingga pekan kedua April 2020.

“Pemerintah Kabupaten Takalar menyambut gembira kehadiran mahasiswa Universitas Pancasakti Makassar yang melaksanakan Kuliah Kerja Profesi di Kecamatan Polsel, karena kehadiran mahasiswa KKP Universitas Pancasakti tentu akan membantu berbagai program kerja yang ada di Kecamatan Polsel,” kata Kabag Pemerintahan Setda Takalar, Drs H Faisal Sahing MSi.

Hal itu ia sampaikan saat bersama Camat Polsel, Baharuddin SSos MSi, menerima secara resmi puluhan mahasiswa KKP Unpacti yang diantar langsung Rektor Unpacti, Dr Rusdin Nawi, didampingi Dekan Fisipol Unpacti, Drs Qamal MSi, Dekan FKIP Unpacti, Jafar SPd MPd, serta sejumlah dosen pembimbing, di Aula Kantor Camat Polsel, Selasa, 10 Maret 2020.

Camat Polsel, Baharuddin, juga mengaku gembira atas kehadiran mahasiswa KKP Unpacti dan berharap mahasiswa dapat membaur dengan masyarakat selama melaksanakan Kuliah Kerja Profesi.

“Kebetulan Pak Rektor ini adalah dosen saya dulu waktu kuliah program sarjana,” ungkap Baharuddin, yang disambut tepuk-tangan para lurah, kepala desa, dosen, dan mahasiswa.

Rektor Unpacti, Rusdin Nawi, pun mengaku sangat berbahagia atas sambutan Pemkab Takalar, apalagi dalam penyambutan mahasiswa KKP dihadiri langsung Kabag Pemerintahan yang mewakili Pemkab Takalar, juga hadir Camat Polsel, serta para Lurah dan Kepala Desa yang daerahnya ditempati Kuliah Kerja Profesi.

“Saya juga berbahagia karena Pak Camat ini adalah mahasiswa saya dulu dan beliau sekarang sudah sukses menjadi Camat Polongbangkeng Selatan. Jadi Pak Camat, para Lurah, dan para Kepala Desa, saya selaku rektor menitipkan anak-anak mahasiswa kami, mohon bimbingannya agar mereka dapat melaksanakan KKP dengan baik,” tutur Rusdin Nawi.

Ketua Panitia KKP Unpacti Makassar, Zaldi Rusnaedy SIP MIP, kepada wartawan menjelaskan, mahasiswa yang melaksanakan KKP di Kecamatan Polsel Takalar sebanyak 71 orang, terdiri atas 40 mahasiswa Fakultas Ilmu-ilmu Sosial dan Politik (Fisipol), dan 31 mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP).

“Mereka ditempatkan pada enam kelurahan dan dua desa, yaitu Kelurahan Pe’bundukang, Kelurahan Canrego, Kelurahan Bontokadatto, Kelurahan Bulukunyi, Kelurahan Patte’ne, Kelurahan Rajaya, Desa Su’rulangi, dan Desa Cakura,” sebut Zaldi. (Hasdar Sikki)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama