Kodim 1426/Takalar Persatukan Bupati, Wabup, dan Ketua DPRD









HUT TNI. Bupati Takalar Syamsari Kitta (kelima dari kiri), foto bersama Dandim 1426/Takalar Letkol Czi Catur Witanto (keempat dari kiri), Wabup Takalar Haji De'de (ketiga dari kanan), Ketua DPRD Takalar Darwis Sijaya (keempat dari kanan), Kapolres Takalar AKBP Beny Murjayanto (kedua dari kanan), dan pejabat Forkopimda Takalar, pada acara peringatan HUT ke-75 TNI, di.Makodim 1426/Takalar, Senin, 05 Oktober 2020. (ist)



-----

Selasa, 06 Oktober 2020


Kodim 1426/Takalar Persatukan Bupati, Wabup, dan Ketua DPRD



- Kompak Hadiri Peringatan HUT ke-75 TNI


---Syamsari Kitta (kanan) tampak mempersilakan Darwis Sijaya mengambil nasi tumpeng. (ist)


TAKALAR, (PEDOMAN KARYA). Kodim 1426/Takalar "berhasil" mempersatukan bahkan menciptakan kemesraan antara Bupati Takalar Syamsari Kitta, dengan Wakil Bupati Achmad Dg Se're (Haji De'de) dan Ketua DPRD Takalar Darwis Sijaya, yang sempat dikabarkan berseberangan.

Kebersamaan dan kemesraan antara Syamsari Kitta, Haji De'de, dan Darwis Sijaya itu terlihat pada acara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Tentara Nasional Indonesia (TNI), di Makodim 1426/Takalar, Senin pagi, 05 Oktober 2020.

Selain bupati dan wakil bupati, serta Ketua DPRD Takalar pada acara yang digelar secara virtual dan secara nasional itu juga dihadiri oleh unsur Forkopimda yakni Kapolres Takalar AKBP Beny Murjayanto, Kajari Takalar Syafril, Ketua Pengadilan Negeri Takalar Arwana, serta Plh Sekda Takalar Rahmasyah Lantara, serta tuan rumah Dandim 1426/Takalar Letkol Czi Catur Witanto, dan sejumlah undangan lainnya.

Bupati Takalar Syamsari Kitta, dengan Wakil Bupati Haji De'de, dan Ketua DPRD Takalar Darwis Sijaya, sempat dikabarkan berseberangan karena Syamsari dan Haji De'de tidak menghadiri Rapat Paripurna Hak Interpelasi DPRD Takalar, Jum'at, 02 Oktober 2020.

Plh Sekda Takalar Rahmasyah yang mewakili Bupati Takalar pada rapat paripurna itu mengatakan Syamsari Kitta kurang enak badan, padahal sejumlah saksi mengatakan Syamsari masih sempat berolahraga pada pagi hati di hari yang sama di sekitar Lapangan Makkatang Dg. Sibali, tak jauh dari Rujab Bupati dan Kantor DPRD Takalar, sedangkan pada siang hari Syamsari terlihat ngopi di Lapangan Makkatang.

Ketidak-hadiran Syamsari itu memicu kemarahan Anggota DPRD Takalar, sehingga mereka pun sepakat menggunakan Hak Angket dan akan kembali memanggil Syamsari.

Syamsari Kitta pada peringatan HUT TNI di Makodim 1426/Takalar, menekankan pentingnya sinergi seluruh pihak untuk menjawab berbagai permasalahan di daerah.

"Suatu kenikmatan tersendiri dalam kesamaan untuk hadir dalam rangka memperingati HUT ke-75 TNI, karena banyak permasalahan dan kita harus bersinergi dalam mengatasi itu demi negeri yang kita cintai. Khusus untuk Aparat TNI dan Polri secara bersama bersinergi membangun dan menciptakan keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat," kata Syamsari. 

Dandim 1426/Takalar Letkol Czi Catur Witanto, menyampaikan terima kasih atas kehadiran seluruh unsur Forkopimda, dan mengatakan, hubungan harmonis yang selama ini sudah terbina dengan baik membuktikan bahwa TNI, Polri, dan pemerintah daerah mampu mengatasi berbagai kendala yang dapat mengancam stabilitas keamanan, khususnya di wilayah Kabupaten Takalar. 

"Bersama TNI, Polri, dan Pemda, serta komponen masyarakat lainnya, kitamampu menciptakan kedamaian dan mengembangkan kesejahteraan masyarakat dalam membangun di daerah Takalar," kata Catur.

Dia menambahkan, kebersamaan dan kekompakan antar-unsur Forkopimda akan menjadi contoh teladan di tengah masyarakat.

"Terlebih dalam sikap, perilaku, tindakan, serta semangat pengabdian dalam mengemban tugas yang semakin berat dan sangat kompleks.," tandas Catur.

TNI-Polri dan pemerintah daerah, katanya, harus dapat membangun rasa saling menghargai dan menghormati secara organisasi maupun individu sebagai langkah menuju sinergitas dalam upaya mewujudkan stabilitas keamanan nasional. (Hasdar Sikki)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama