Gibran Berbagi Pengalaman Youtuber di PP Muhammadiyah

YOUTUBER. Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta, Gibbran Prathisara, berbagi pengalaman sebagai youtuber pada Pelatihan Produksi Konten Dakwah Digital yang diadakan Majelis Tabligh Pimpinan Pusat Muhammadiyah, di Hotel Lynn, Jl Jogokariyan, Yogyakarta, Sabtu, 02 Desember 2023. (Foto: Asnawin Aminuddin / PEDOMAN KARYA)

 

-------

Sabtu, 02 Desember 2023

 

Gibran Berbagi Pengalaman Youtuber di PP Muhammadiyah

 

YOGYAKARTA, (PEDOMAN KARYA). Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta, Gibbran Prathisara, berbagi pengalaman sebagai youtuber pada Pelatihan Produksi Konten Dakwah Digital yang diadakan Majelis Tabligh Pimpinan Pusat Muhammadiyah, di Hotel Lynn, Jl Jogokariyan, Yogyakarta, Sabtu, 02 Desember 2023.

Gibran, sapaan akrab Gibbran Prathisara, membawakan materi berjudul “Publikasi dan Youtuber Analysitcs” dan menjadikan channel youtubenya, Burung Pakdhe, sebagai contoh dalam mengelola channel youtube.

Dalam materinya, Gibran mengemukakan sembilan (9) strategi penerapan youtuber SEO, yaitu pertama melakukan riset dan analisa keyword, kedua video kualitas yang baik dan menarik, dengan merencanakan konten video dengan baik, mengandung pesan-pesan positif, menyesuaikan dengan selera dan kebutuhan penonton.

“Ketiga membuat thumbnail yang menarik perhatian. Keempat optimasi metadata dengan menyelipkan keyword, optimasi deskripsi video, tag yang tepat, hastag yang sesuai,” tutur Gibran.

Kelima, memanfaatkan media digital lain dengan share atau membagikan ke media digital lain, serta memanfaatkan komunitas/grup di media digital lain, keenam konsisten upload konten sesuai tema tertentu, ketujuh brinteraksi dengan audiens.

“Kedelapan, memasukkan subtitle video, serta kesembilan melakukan analisis engagement dan page view di media digital,” rinci Gibran yang alumni S1 Televisi Institut Seni Indonesia, serta S2 Videografi Institut Seni Indonesia.

Pemateri lain pada pelatihan tersebut yaitu Ismail Fahmi (Pemanfaatan Media Sosial dalam kegiatan tabligh Muhammadiyah), Fajar Junaedi (Personal Branding on Media Social), Raden Muhammad Ali (Public Speaking), dan Muhammad Najih Farihanto (Dakwah on The Digital Age).

Selain teori, juga ada pelatihan teknis pembuatan konten dakwah sosial media TikTok yang dipandu Adi Safitra.

Pelatihan Produksi Konten Dakwah Digital yang dibuka oleh Ketua Majelis Tabligh PP Muhammadiyah, Fathurrahman Kamal, dihadiri puluhan peserta utusan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah se-Indonesia. (asnawin)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama