Rasyid Pimpin IKA APDN Makassar 1989


TEMU KANGEN. Sejumlah alumni APDN Makassar, Angkatan Tahun 1989 foto bersama pada acara temu kangen, di Objek Wisata Bantimurung, Maros, akhir April 2017. Dalam temu kangen tersebut, mereka kemudian sepakat membentuk kepengurusan IKA APDN Makassar 1989. (Foto: Istimewa)




-----
Jumat, 05 Mei 2017


Rasyid Pimpin IKA APDN Makassar 1989


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Sejumlah alumni Akademi Pemerintahan Dalam Negeri (APDN) Makassar angkatan 1989, mengadakan acara Temu Kangen ke-2, di Bantimurung, Maros, 22-23 April 2017, sekaligus memilih pengurus IKA APDN Makassar Tahun 1989.
Mereka kemudian sepakat memilih Rasyid SIP MM sebagai Kordinator Umum IKA APDN Makassar 1989, didampingi Muliati Anwar sebagai sekretaris, dan Rajabiah SSos sebagai bendahara.
Selain ketua, sekretaris, dan bendahara, kata Muliati Anwar kepada wartawan di Makassar, Kamis, 04 Mei 2017, para alumni APDN Makassar Angkatan Tahun 1989 juga sepakat memilih beberapa koordinator, antara lain Kordinator Wilayah Selatan dibawah kendali, Firdaus SIP MSi (pejabat di Kantor Bupati Gowa), yang meliputi Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba, Sinjai, dan Selayar.
Selanjutnya, kata Muliati yang kini mendapat amanah sebagai Kabid Perlindungan Perempuan dan Anak pada Dinas P3AP2KB Sinjai, Koordinator Wilayah Tengah yang meliputi Maros, Pangkep, Barru, Parepare, Pinrang, Sidrap, Enrekang, dan Soppeng, dikendalikan Harwan Sawati SIP MSi.
Sementara Koordinator Wilayah Utara yang meliputi Tana Toraja, Toraja Utara, Luwu, Luwu Utara, Luwu Timur, Palopo, Bone, dan Wajo, dipercayakan kepada Suhartaty Rasyid SSos MSi
“Untuk wilayah luar Sulsel yang meliputi Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Tengah, kita percayakan kepada saudari Susanti SSos yang kini menjabat Kepala BPKAD Kota Kendari sebagai koordinator,” ungkap Muliati yang mantan Pelaksana Tugas Camat Bulupoddo Sinjai. (met)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama