Perkuliahan S3 PAI Dimulai, Kebanggaan Bagi Unismuh


KULIAH PERDANA. Direktur PPs Unismuh Makassar, Prof Ide Said, membuka kuliah perdana program doktoral (S3) Pendidikan Islam, pada salah satu ruangan kelas di Gedung Pascasarjana Unismuh, Kamis, 12 Oktober 2017. (Foto: Hurriah Ali Hasan)







---------
Kamis, 12 Oktober 2017


Perkuliahan S3 PAI Dimulai, Kebanggaan Bagi Unismuh


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Sebuah kebanggaan tersendiri bagi seluruh civitas akademika Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, karena perkuliahan program doktoral (S3) Pendidikan Agama Islam telah dimulai, Kamis, 12 Oktober 2017.
Perkuliahan perdana tersebut dibuka oleh Direktur Program Pascasarjana (Pps) Unismuh Makassar, Prof Ide Said, pada salah satu ruangan kelas di Gedung Pascasarjana Unismuh, yang diikuti belasan mahasiswa.
“Alhamdulillah, hari ini kita memulai kuliah perdana,” kata Ide Said, seraya menambahkan bahwa memiliki program S3 sudah menjadi impian dan cita-cita Unismuh Makassar.
Ketua Prodi S3 Pendidikan Agama Islam, Dr Rahim Razaq, menyampaikan bahwa sebanyak 15 mahasiswa program doktoral yang telah terdaftar dan siap mengikuti perkuliahan di Unismuh Makassar.
“Ini adalah kebanggaan bahwa Unismuh Makassar telah dapat menjalankan program S3,” kata Rahim Razak.
Rahim Razaq yang juga masih menjabat Wakil Dekan I Fakultas Agama Islam (FAI), mengatakan, mahasiswa angkatan pertama S3 Pendidikan Agama Islam Unismuh Makassar pada umumnya adalah para profesional, baik di bidang pendidikan seperti dosen, guru madrasah dan pesantren, serta dari kalangan birokrasi pegawai dari berbagai institusi lainnya.
“Program S3 Pendidikan Islam merupakan program S3 pertama yang dimiliki Unismuh Makassar,” ungkap Rahim.
Menanggapi dimulainya kuliah perdana S3 PAI tersebut, Rektor Unismuh Makassar Dr Abdul Rahman Rahim langsung menyatakan kegembiraannya.
“Alhamdulillah, ini merupakan kegembiraan tersendiri bagi saya selaku rektor dan bagi seluruh civitas akademika Unismuh Makassar,” katanya, seraya menambahkan bahwa program pascasarjana sudah menjadi simbol perguruan tinggi yang maju, apalagi kalau semua program studi yang dibuka sudah memperoleh akreditasi dengan nilai A atau nilai B. (zak) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama