SD Negeri Borong Terima Kunjungan Dinas Perpustakaan Kota Makassar

KUNJUNGAN PUSTAKA. Tim Dinas Perpustakaan Kota Makassar dipimpin Kabid Layanan Alih Media dan Teknologi Informasi H Andi Ismail SE, berbincang santai dengan pengurus Bunda Pustaka dan penggiat literasi Rusdin Tompo, di Perpustakaan Gerbang Ilmu SD Negeri Borong Kota Makassar, Kamis, 01 September 2022. (ist)   







-----

Kamis, 01 September 2022

 

 

SD Negeri Borong Terima Kunjungan Dinas Perpustakaan Kota Makassar

 

 

MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). SD Negeri Borong Kota Makassar menerima kunjungan tim dari Dinas Perpustakaan Kota Makassar, di Jalan Borong Raya, Nomor 8, Makassar, Kamis, 01 September 2022.

Tim Dinas Perpustakaan Kota Makassar dipimpin Kabid Layanan Alih Media dan Teknologi Informasi H Andi Ismail SE, dan beberapa pustakawan. Mereka diterima Ketua Bunda Pustaka, Mulyati Husain, Sekretaris Bunda Pustaka, Andi Ike, dan pengurus lainnya, serta tenaga administrasi SD Negeri Borong dari unsur Laskar Pelangi. Pertemuan berlangsung santai di Perpustakaan Gerbang Ilmu SD Negeri Borong.

Mulyati Husain menjelaskan, Bunda Pustaka merupakan program inovasi yang dikembangkan untuk memberikan penguatan pada gerakan literasi sekolah.

Pada kesempatan itu dilakukan sosialisasi kartu anggota perpustakaan Bisa PeDe. Kartu ini memberikan banyak kemudahan, seperti akses layanan perpustakaan bisa dari mana saja dan diskon harga buku dari penerbit dan toko buku. Sementara di halaman sekolah, diberikan layanan perpustakaan keliling kepada murid-murid SD Negeri Borong.

Pengurus Bunda Pustaka mengaku senang atas kunjungan dari Dinas Perpustakaan Kota Makassar tersebut. Hari Kamis memang merupakan pertemuan rutin Bunda Pustaka. Mereka tengah membahas mengenai persiapan kegiatan donor darah yang akan diadakan Sabtu, 03 September 2022.

Pada pertemuan Kamis pekan sebelumnya, ibu-ibu yang tergabung dalam Bunda Pustaka itu membuat kantong buku yang baru, untuk mengganti kantong buku sebelumnya. Kantong buku yang diganti itu semula berwarna putih, lalu diganti dengan kertas warna cokelat. Kertas cokelat ini biasa digunakan sebagai pembungkus nasi.

Bunda Asyraf yang mengerjakan kantong buku, mengungkapkan bahwa dalam sehari dia membuat 100-150 kantong. Dia mengerjakan itu sambil nonton sinetron di televisi.

Kantong buku itu tempat menyisipkan Kartu Buku, yang berisi keterangan nama Perpustakaan Gerbang Ilmu, nomor induk, pengarang, dan judul buku. Juga berisi kolom tanggal kembali dan peminjaman buku, serta tanda tangan peminjam atau pemustaka.

Saat melakukan pengeleman kantong buku di Perpustakaan Gerbang Ilmu, Bunda Asyraf dibantu oleh teman-temannya dari Bunda Pustaka dan staf admin yang berasal dari Laskar Pelangi. Kegiatan Laskar Pelangi ini cukup membantu.

Dua anggota Laskar Pelangi yang diperbantukan di Perpustakaan Gerbang Ilmu, masing-masing Nursalam dan Sultan. Keduanya mulai ditempatkan di SD Negeri Borong sejak 01 Juli 2022. Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, Dra Hj Hendriati Sabir MPd, memang memberikan penugasan berbeda terhadap Laskar Pelangi di sekolahnya. 

Buku-buku yang diberi kantong buku itu sudah rampung dikerjakan. Kini buku-buku itu sudah diletakkan kembali pada rak-rak buku sesuai kelompoknya dan sudah bisa dimanfaatkan oleh pemustaka.

Selama kunjungan Dinas Perpustakaan Kota Makassar di SD Negeri Borong, mereka juga melihat aktivitas anak-anak yang mendapat pendampingan dari penggiat literasi, Rusdin Tompo.

Andi Ismail dan Rusdin Tompo, banyak berdiskusi tentang pentingnya literasi budaya bagi anak-anak agar mereka memahami nilai-nilai dan kearifan lokal yang diwariskan leluhurnya. (rt)

 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama