UNM Rebut Delapan Medali di Pimnas 2019


DELAPAN MEDALI. Kafilah Universitas Negeri Makassar (UNM) berhasil merebut delapan medali pada  Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) ke-32 Tahun 2019, di Kampus Universitas Udayana, Bali, 26-30 Agustus 2019. (ist)
 





--------
Ahad, 01 September 2019


UNM Rebut Delapan Medali di Pimnas 2019



MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Kafilah Universitas Negeri Makassar (UNM) berhasil merebut delapan medali pada  Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) ke-32 Tahun 2019, di Kampus Universitas Udayana, Bali, 26-30 Agustus 2019.

Ke-8 medali tersebut terdiri atas satu medali emas, tiga medali perak, dua medali perunggu, serta dua medali favorit. Keberhasilan merebut delapan medali tersebut merupakan capaian tertinggi UNM selama mengikuti Pimnas.

Rektor UNM Prof Dr Husain Syam yang hadir langsung pada malam pengumuman pemenang, di Art Centre Denpasar Bali, Jumat malam, 30 agustus 2019, mengaku bangga dengan capaian kafilah UNM. Ia mengatakan delapan keping medali merupakan buah dari kerja keras mereka dalam mempersiapkan diri ke ajang Pimnas.

“Ini capaian yang membanggakan karena UNM menjadi kampus terbaik di kawasan timur Indonesia,” kata Husain.

Dalam klasemen Pimnas 32, UNM menempati posisi 13 dari ratusan perguruan tinggi negeri dan perguruan tinggi swasta yang mengikuti ajang kreativitas mahasiswa tersebut dan satu-satunya perguruan tinggi di kawasan timur Indonesia yang masuk 15 besar. Juara umum Pimnas tahun ini diraih Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta.

UNM pada Pimnas 2019 meloloskan 21 tim dengan jumlah personel 71 mahasiswa. Delegasi UNM dipimpin Ketua LP2M UNM, Prof Bakhrani Rauf. Sejumlah dekan UNM juga turut hadir dalam malam pengumuman pemenang Pimnas malam tadi. (met)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama