Andi Makmur Bagikan Sembako di Tanuntung dan Borong Bulukumba


BAGIKAN SEMBAKO. Kandidat bakal calon Wakil Bupati Bulukumba, Andi Makmur Karim, membagikan sembako kepada warga di Kelurahan Tanuntung dan Dusun Sappang Desa Borong, Kecamatan Herlang, Bulukumba, Senin, 11 Mei 2020. (ist)





--------

Rabu, 13 Mei 2020


Andi Makmur Bagikan Sembako di Tanuntung dan Borong Bulukumba



BULUKUMBA, (PEDOMAN KARYA). Kandidat bakal calon Wakil Bupati Bulukumba, Andi Makmur Karim, membagikan sembako kepada warga di Kelurahan Tanuntung dan Dusun Sappang Desa Borong, Kecamatan Herlang, Bulukumba.

“Sebenarnya kegiatan penyaluran sembako ini, spontanitas kami lakukan mengingat di luar sana begitu banyak saudara kita yang menjerit karena terdampak ekonomi efek dari pandemi Covid-19. Makanya, kita tergerak dan ikhlas membantu, apalagi bertepatan dengan momen bulan puasa,” Andi Makmur Kareng Kollang, kepada wartawan di Bulukumba, Rabu, 13 Mei 2020.

Andi Makmur yang hingga kini masih menjabat Kepala Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Bulukumba, membagikan sembako pada Senin, 11 Mei 2020, didampingi Koordinator Tim Pemenangan dan Penggalangan Massa, Syamsul.

Sembako yang diberikan itu pun disambut gembira oleh warga yang mendapatkannya, dan warga pun serta-merta menyampaikan ucapan terima kasih kepada Andi Makmur yang telah berbagi di bulan Ramadhan.

Mereka juga mendo’akan Andi Makmur agar mendapat kelapangan dalam perjalanan hidupnya ke depan, termasuk mendapat dukungan luas dari masyarakat jika kelak jadi maju sebagai Calon Wakil Bupati Bulukumba.

Bagikan Masker

Beberapa waktu lalu, Andi Makmur Karim juga membagi-bagikan masker penangkal virus corona atau Covid-19 kepada warga di Pasar Kassi dan di Desa Pantama Kecamatan Kajang, Bulukumba.

Pada kesempatan lain, Andi Makmur dalam kapasitasnya sebagai Kepala Kantor BPN Bulukumba, bersama jajarannya “mencegat” pengguna jalan yang melintas di jalan depan Kantor BPN, Jl Durian, Bulukumba, Rabu, 08 April 2020.

Andi Makmur bersama sejumlah pegawai BPN Bulukumba mencegat pengguna jalan bukan untuk merazia para pengguna jalan, melainkan untuk membagi-bagikan masker kesehatan.

“Masker yang kita bagikan ini, ikhlas kita lakukan sebagai bentuk kepedulian BPN kepada masyarakat. Dari segi nilai, mungkin tidak seberapa yah, tetapi manfaatnya ke masyarakat terutama di tengah kondisi keprihatinan soal virus corona, sangatlah besar. Setidaknya, momen inilah menjadi ruang untuk saling peduli dan berbagi,” kata Andi Makmur. (ardi)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama