Akbar Faisal Siap Pimpin Sulsel


SIAP MAJU. Anggota DPR RI dari Partai Nasdem, Akbar Faisal (kiri) salam komando dengan Pemimpin Umum/Redaksi Majalah Pedoman Karya, Asnawin, pada Reuni dan Peringatan HUT ke-69 Harian Pedoman Rakyat, di kediaman mantan Pemred Harian Pedoman Rakyat, Nurdin Mangkana, di Perumnas Tamalate, Makassar, Selasa, 1 Maret 2016. (ist)




------------
Selasa, 1 Maret 2016 


Akbar Faisal Siap Pimpin Sulsel


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Anggota DPR RI dari Partai Nasdem, Akbar Faisal menyatakan siap memimpin dan membangun Sulawesi Selatan jika diminta oleh masyarakat. Dengan berbekal pengalaman dua periode sebagai Anggota DPR RI, mantan wartawan berbagai media massa ini yakin mampu memimpin Sulawesi Selatan.
“Saya kira cukuplah pengalaman dua periode sebagai Anggota DPR RI dan juga sebagai tim sukses Jokowi-JK pada Pilpres 2014. Negara saja bisa kita urus, apalagi Sulawesi Selatan,” katanya pada acara Reuni dan Peringatan HUT ke-69 Harian Pedoman Rakyat, di kediaman mantan Pemred Harian Pedoman Rakyat, Nurdin Mangkana, di Perumnas Tamalate, Makassar, Selasa, 1 Maret 2016.
Menurut Akbar, pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulsel tahun 2018, kemungkinan besar hanya akan diikuti tiga kontestan, karena persaingan untuk memperebutkan parpol pengusung sangat ketat.
“Kita sudah sering membahasnya. Jadi, Pilgub Sulsel 2018, kemungkinan hanya diikuti tiga pasangan calon,” katanya.
Menyinggung kemungkinan pasangannya kelak, Akbar mengatakan semuanya masih berproses, termasuk kemungkinan dirinya kelak tidak menjadi calon gubernur, melainkan maju sebagai calon wakil gubernur.
Tentang nama-nama yang sudah santer disebut beberapa waktu belakangan, dirinya mengakui bahwa calon gubernur dan calon wakil gubernur yang muncul namanya di media massa belakangan ini semuanya memiliki kapasitas dan kompetensi, serta memiliki peluang yang sama untuk terpilih.
“Saya kira semuanya bagus. Ada Pak Ichsan (Ichsan Yasin Limpo, mantan Bupati Gowa dua periode), ada Pak Nurdin (Nurdin Abdullah, Bupati Bantaeng dua periode), ada Pak Burhanuddin Andi (mantan Kapolda Sulsel). Mereka semua pantas memimpin Sulsel,” kata Akbar. (win)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama