Penasehat Akademik Berperan sebagai Orangtua Mahasiswa


PERAN PENASEHAT AKADEMIK. Rektor UNM, Prof Husain Syam memberikan sambutan pada acara Workshop Penguatan Peran Penasehat Akademik dalam Peningkatan Kualitas Layanan Akademik Bagi Mahasiswa dalam Lingkup Fakultas Ekonomi UNM, di Hotel Pesona Makassar, Ahad, 22 Juli 2018. (ist)






--------
Senin, 23 Juli 2018


Penasehat Akademik Berperan sebagai Orangtua Mahasiswa


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Penasehat akademik atau PA mempunyai peran penting dalam keberhasilan akademik mahasiswa selama kuliah di kampus. PA berperansebagai orangtua dan menciptakan pola komunikasi aktif dengan mahasiswa.
“Menjadi PA itu artinya kita menjadi orangtua bagi mahasiswa. PA membimbing dan mengarahkan, karena salah satu penentu keberhasilan mahasiswa adalah peran seorang PA. Untuk itu, PA harus membangun mental sebagai orangtua yang melayani mahasiswa, yang pro-aktif membimbing dan mengarahkan mahasiswa,” kata Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof Husain Syam.
Hal itu ia kemukakan pada Workshop Penguatan Peran Penasehat Akademik dalam Peningkatan Kualitas Layanan Akademik Bagi Mahasiswa dalam Lingkup Fakultas Ekonomi UNM, di Hotel Pesona Makassar, Ahad, 22 Juli 2018.
Husain Syam yang mantan Dekan Fakultas Teknik UNM, mendorong agar kedepannya ada model dan formulasi baru dalam dalam penguatan peran Penasehat Akademik.
“Karena PA mempunyai peran penting, ke depan kita dorong ada model atau formulasi baru yang kita buat yang bukan sekadar workshop, misalnya Focus Group Discussion (FGD). Kita bersama para PA, selain bertukar pikiran dan informasi, kalau perlu kita libatkan juga mahasiswa yang jadi anak bimbingan para PA,” kata Husain.
Dekan Fakultas Eekonomi UNM, Muhammad Azis, mengatakan, kegitan workshop yang mereka adakan bertujuan meningkatkan layanan akademik, utamana peran penasehat akademik.
“Ini merupakan upaya untuk meningkatkan peran-peran kita sebagai penasehat akademik, karena keberhasilan mahasiswa itu tidak terlepas dari keberhasilan PA-nya dalam membimbing dan mengarahkan mereka,” tutur Azis. (met)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama