Desa Jombe Jeneponto Porak-poranda Diterjang Banjir


MIRING. Sebuah rumah panggung tampak miring ke kiri dan sejumlah pohon tampak berserakan di halaman rumah tersebut setelah terjadi banjir besar di Kampung Jombe, Desa Jombe, Kecamatan Turare, Kabupaten Jeneponto, porak-poranda diterjang banjir, Selasa, 22 Januari 2019. (Foto: Muhammad Rizal / PEDOMAN KARYA)





Jumat, 25 Januari 2019


Desa Jombe Jeneponto Porak-poranda Diterjang Banjir


JENEPONTO, (PEDOMAN KARYA). Kampung Jombe, Desa Jombe, Kecamatan Turare, Kabupaten Jeneponto, porak-poranda diterjang banjir, Selasa, 22 Januari 2019. Sejumlah rumah rusak, jalanan rusak, dan areal persawahan juga banyak yang rusak, termasuk tanaman padi dan jagung yang ditanam di areal persawahan tersebut.

Beberapa rumah bahkan hanyut terbawa arus air dan seorang perempuan paruh baya bernama Hania tewas setelah hanyut terbawa arus. Beberapa warga lainnya juga hanyut terbawa  arus dan belum ditemukan hingga berita ini dilansir Jumat, 25 Januari 2019.

Wartawan Pedoman Karya yang memantau langsung daerah yang terdampak banjir, Rabu, 23 Januari 2019, masih sempat menyaksikan sejumlah warga berupaya mengumpulkan barang-barang yang masih layak pakai atau masih bisa dimanfaatkan.

Tampak pula sejumlah rumah tergeser atau berpindah dari tempatnya semula dan saling tabrak dengan rumah lainnya.

Sebuah rumah milik salah seorang guru SMKN 1 Jeneponto bernama Muhammad Syarir, tampak tertimbun lumpur dan sampah yang terbawa arus banjir. Mobil dan sepeda motornya juga ikut tertimbun lumpur.

Rumah Muhammad Syahrir yang bergeser dari tempatnya semula tampak menabrak bagian belakang rumah tentangganya yang bernama Dipa, yang pegawai kelurahan di Kecamatan Binamu. Rumah milik Dipa juga roboh bagian dapurnya.

Gedung sekolah SD Negeri Jombe juga terdampak banjir. Alat-alat mobilernya berantakan dan sebagian besar tertimbun lumpur. Pagar sekolah bagian belakang juga terlihat roboh. (Rizal)

-----
Berita terkait:

Wanita Paruh Baya di Jeneponto Terbawa Arus Banjir Sejauh 10 Km 

Perjuangan Daeng Sutte Menyelamatkan Diri Saat Banjir Melanda Desa Jombe Jeneponto 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama