Peringatan Hari TNI, Kasat Lantas Polres Gowa Terjun Langsung Atur Arus Lalu Lintas

Momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Tentara Nasional Indonesia (TNI), dimanfaatkan oleh Kasatlantas Polres Gowa AKP Mustari, memimpin langsung anggotanya mengatur arus lalu lintas di jalan poros provinsi depan Markas Kodim (Makodim) 1409, Gowa, Senin, 05 Oktober 2020. (ist)


------

Senin, 05 Oktober 2020


Peringatan Hari TNI, Kasat Lantas Polres Gowa Terjun Langsung Atur Arus Lalu Lintas



GOWA (PEDOMAN KARYA). Kasatlantas Polres Gowa AKP Mustari, memimpin langsung anggotanya mengatur arus lalu lintas di jalan poros provinsi depan Markas Kodim (Makodim) 1409 Gowa, saat berlangsungnya Upacara Peringatan HUT ke-75 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di halaman Makodim 1409 Gowa, Senin pagi, 05 Oktober 2020, sekitar pukul 08.00 Wita.




Mustari dan anggota personil Satlantas Polres Gowa melakukan buka tutup jalan, dan pengalihan arus lalu lintas sehingga seluruh rangkaian pelaksanaan upacara pwringatan Dirgahayu ke-75 TNI dapat berjalan dengan lancar.

"Apa yang kami lakukan hari ini merupakan dari sinergitas antara TNI dan Polri, dan kami juga sekaligus mengucapkan Hari Ulang Tahun ke-75 TNI," kata Mustari.

Dia berharap TNI semakin jaya dan semakin profesional, serta semakin dicintai oleh masyarakat.

"Mudah-mudahan ke depannya lebih bersinergi dengan Personil Polri di lapangan sehingga semakin kuat dan semakin bagus," kata Mustari. (asnawin)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama